BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Jumat, 20 Mei 2011

Pencopotan Muqowam dari Ketua Komisi IV Bukti Suryadharma Ketakutan

Aprizal Rahmatullah - detikNews

Jakarta - Pencopotan Ahmad Muqowam dari jabatan Ketua Komisi IV DPR kental kaitannya dengan perebutan kekuasaan di PPP. Suryadharma Ali (SDA) dianggap mulai ketakutan saat Muqowan berniat menjadi rival kandidat ketua umum.

Hal itu disampaikan Ketua Tim Sukses Ahmad Muqowam Yuyon Ali Fahmi kepada detikcom, Kamis (19/5/2011).

"Hal itu sangat erat terkait pencalonan Pak Muqowam. Kami sudah sebulan lalu tahu ada gagasan untuk menggeser Pak Muqowam. Ini kan bukti kalau SDA mulai ketakukan dengan kans Pak Muqowam," ujar Yuyon.

Meski dicopot, Muqowam tidak akan menggugat SDA. Yuyon akan menyerahkan sepenuhnya pencopotan Muqowam pada mekanisme partai.

"Pak Muqowam tidak mempersoalkan. Dianggap biasa saja. Kita seh sudah tahu bagaimana SDA itu. Kita nanti di Muktamar ingin membangun partai. Pak Muqowam sudah menegaskan kalau dia terpilih jadi Ketua Umum maka ia akan fokus dan akan mundur dari jabatan anggota DPR," imbuh Ketua Departemen Pembangunan dan Otonomi Daerah DPP PPP Periode 2007-2011 ini.

Yuyon menuding, kubu SDA sudah mulai memainkan manuver untuk memangkas peran Muqowan yang selama ini dianggap baik kalangan internal PPP. Namun Muqowan telah menyiapkan diri agar konsolidasi internal tetap berjalan dengan baik.

"Semua kalangan internal sudah tahu kalau SDA itu hanya mengejar jabatan semata. Nggak pernah urus partai, sibuk dengan jabatannya. Sementara kita dan Pak Muqowam ingin kembali membangun PPP, kita yakin didukung oleh DPC dan DPW," tuturnya.

Saat ini, proses komunikasi Muqowam dengan kader-kader PPP di daerah berlangsung baik. Yuyon mengklaim hampir semua pengurus daerah menyatakan kecewa dengan kepemimpinan SDA.

"Kader di bawah sudah tahu kerja SDA. Semua tentunya ingin partai ada perubahan," tandasnya.

 

Tidak ada komentar: