BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Selasa, 22 Juni 2021

Corona Depok 'Juara' Lagi! Ini 10 Daerah Kasus Tertinggi Jabar Sepekan Terakhir

 Nafilah Sri Sagita K - detikHealth

Jakarta - 

Kota Depok lagi-lagi menjadi penyumbang kasus COVID-19 tertinggi di Jawa Barat selama sepekan terakhir. Pekan sebelumnya, Depok melaporkan 1.001 kasus Corona, kini jumlahnya melonjak melampaui dua ribu kasus.

Jawa Barat menjadi salah satu provinsi penyumbang kasus COVID-19 harian, dalam 24 jam terakhir mencatat 2.719 kasus Corona. Disusul Jawa Tengah dan DKI Jakarta dengan penambahan 3 ribu hingga 5 ribu kasus COVID-19.

Desakan lockdown atau PSBB ketat para pakar semakin menguat. Namun, Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengaku tak ada anggaran jika akhirnya lockdown diputuskan untuk memerangi pandemi COVID-19.

"Dan kami dari Jabar anggaran memang sudah tidak ada. Jadi kalaupun itu diadakan, maka dukungan logistik dari pusat harus betul sudah siap baru kami akan terapkan di Jawa Barat," jelasnya.

Berikut sejumlah wilayah yang menyumbang kasus COVID-19 tertinggi sepekan terakhir per catatan 14 Juni hinga 20 Juni 2021.

  • Kota Depok: 2.426 kasus
  • Kabupaten Bekasi: 1.861 kasus
  • Kota Bekasi: 1.276 kasus
  • Kota Bandung: 1.210 kasus
  • Kabupaten Bandung: 1.077 kasus
  • Kota Bogor: 862 kasus
  • Kabupaten Bandung Barat: 739 kasus
  • Kabupaten Cirebon: 731 kasus
  • Kabupaten Garut: 561 kasus
  • Kabupaten Kuningan: 484 kasus

Sementara, penambahan kasus kematian COVID-19 terbanyak di satu minggu terakhir berada di Kabupaten Bandung dengan total 61 kasus. Setelahnya, Kabupaten Indramayu mencatat 30 kasus, diikuti Kabupaten Pangandaran dengan 17 kasus COVID-19.

Tidak ada komentar: