BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Senin, 28 April 2014

BNN: Media Massa Senjata Ampuh Berantas Narkoba

Oleh: Ahmad Farhan Faris

INILAHCOM, Jakarta - Badan Narkotika Nasional (BNN) menilai, media massa merupakan senjata paling ampuh untuk mensosialisasikan pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba di masyarakat.

Direktur Diseminasi Informasi BNN Gun Gun Siswadi mengatakan, media melalui pemberitaannya bisa mengatasi permasalahan penyebarluasan dan penyalahgunaan narkoba yang sudah marak di Indonesia saat ini.

"Kebijakan yang telah ditetapkan oleh BNN sangat penting disosialisasikan media massa untuk didengar informasinya di masyarakat," kata Gun Gun di Jakarta, Minggu, (27/4/2014).

Menurut dia, melalui media pihaknya mengajak masyarakat untuk mewujudkan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di negara tercinta ini.

"Ini sebagai wujud nyata kepedulian kita bersama dalam mengupayakan pencegahan narkoba dari lingkungan terkecil dan komunitas," ujarnya.

Tidak ada komentar: