Ahmad Toriq - detikNews
Jakarta - Kereta Rangkaian Listrik (KRL) Commuter Line
jurusan Bogor-Jakarta Kota mogok di Citayam. Para penumpang mengeluh
karena aktivitasnya terhambat.
"KRL Bogor-Jakarta, ada kereta
mogok di stasiun Citayam-Depok," kata seorang pembaca detikcom dalam
surat elektroniknya, Senin (3/2/2014).
Pembaca detikcom lainnya,
Derry, mengabarkan hal yang sama. Perjalanan KRL menjadi terhambat
karena hanya menggunakan satu jalur.
"Kereta KRL Commuter Line
dari Bogor menuju Jakarta tertahan di stasiun Citayam. Dikarenakan
mengalami gangguan dari Citayam-Depok menggunakan 1 jalur," ujarnya.
Penumpang
KRL bernama Mala mengeluhkan kondisi ini. "Saat ini ratusan orang
memadati stasiun Depok. Gimana nih tindakannya, kita di sini bayar bukan
gratis," keluh Mala dalam surat elektroniknya.
Belum diketahui
penyebab mogoknya kereta tersebut. Pihak PT KAI Commuter Jakarta (KCJ)
belum bisa dihubungi untuk dimintai keterangan mengenai mogoknya kereta
ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar