BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Minggu, 02 Februari 2014

Tiap Hari Pengungsi Sinabung Dapat Uang Rp50 Ribu

Oleh: Fadhly Dzikry

INILAH.COM, Jakarta - Untuk meringankan beban para pengungsi Gunung Sinabung, pemerintah memberikan bantuan berupa uang dan beras setiap harinya. Bantuan itu juga diberikan ke warga yang meski tidak mengungsi, namun juga menderita kerugian akibat erupsi gunung yang ada di Sumatera Utara itu.

"Tahap 1 pengungsi mendapat cash for work (padat karya) dari BNPB Rp. 50 ribu per KK (kepala keluarga)per hari selama 2 bulan," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho dalam konfrensi persnya di gedung BNPB, Jakarta Pusat, Minggu (2/2/2014).

"Pengungsi juga mendapat jatah hidup dari Kemensos (Kementrian Sosial) 600 orang per hari dan 400 gram beras per orang per hari," tambahnya.

Rikwanto melanjutkan, bagi penduduk yang tidak mengungsi, namun melakukan berbagai kegiatan bersih-bersih, maka BNPB memberika bantuan (upah).

"Penduduk tidak mengungsi tetap diberikan cash for work tapi tidak diberikan jatah hidup. cash for work dengan melakukan aktivitas membersihkan dan memperbaiki rumah atau taman atau kebun dan sebagainya," ujarnya.

Selain itu, para pengungsi juga mendapat bantuan perlengkapan sekolah bagi anak-anak, bantuan pertanian, fasilitas sosial, fasilitas umum lainnya. Sebelumnya, Sutopo menyebut, lima desa yang berada di kaki gunung Sinabung bakal direlokasi. Relokasi tersebut kerjasama antara pemerintah daerah dan pusat.[bay]

Tidak ada komentar: