BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Jumat, 27 Mei 2011

Presiden SBY Luncurkan MP3EI

INILAH.COM, Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan meluncurkan Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI) 2011-2025.

Menurut informasi yang dihimpunINILAH.COMdari Biro Pers Istana Kepresidenan, Presiden akan meluncurkan rencana besar pembangunan jangka panjang tersebut di Jakarta Convention Center, pukul 09.00 wib, Jumat (27/5/2011).

MP3EI adalah hasil yang disusun pada rapat kerja antara pemerintah dan pemerintah daerah dan kalangan dunia usaha di Istana Bogor, Jawa Barat, selama dua hari, 18-19 April 2011.

MP3EI dirumuskan 2025 oleh seluruh jajaran menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, Komite Inovasi Nasional, Komite Ekonomi Nasional, para direktur utama 39 BUMN, pengusaha Himpunan Pengusaha Muda Indonesia, serta Kamar Dagang dan Industri Indonesia.

MP3EI 2011-2025juga merupakan tindak lanjut dari direktif Presiden Yudhoyono yang disampaikan pada retreat di Bogor tanggal 30 Desember 2010, Raker Presiden di JCC tanggal 10 Januari 2011, serta rapat kerja dengan pemerintah daerah dan BUMN di Istana Kepresidenan Bogor pada 21-22 Februari 2011.y

MP3EI merupakan langkah awal untuk mendorong Indonesia menjadi negara maju dan termasuk 10 negara besar di dunia pada tahun 2025 dan 6 negara besar dunia pada tahun 2050 melalui pertumbuhan ekonomi tinggi yang inklusif, berkeadilan dan berkelanjutan. Untuk mencapai hal tersebut, diharapkan pertumbuhan ekonomi riil rata-rata 7%-8% per tahun secara berkelanjutan.

Tujuan dari pelaksanaan MP3EI adalah untuk mempercepat dan memperluas pembangunan ekonomi melalui pengembangan 8 program utama yang meliputi sektor industri manufaktur, pertambangan, pertanian, kelautan, pariwisata, telekomunikasi, energi, dan pengembangan kawasan strategis nasional.

Selepas siang, agenda Presiden SBY adalah menerima pengusaha asing pertambangan dari Group Chief Executive BP.

Tidak ada komentar: