BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Rabu, 14 September 2011

Mantan Staf Muhaimin Penuhi Panggilan KPK

VIVAnews - Nantan asisten Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Ali Mudhori, diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi hari ini, Rabu 14 September 2011. Mengenakan kemeja warna hijau, Ali Mudhori siap memberikan keterangan sebagai saksi dalam kasus dugaan korupsi anggaran Program Percepatan Pembangunan Infrastruktur Daerah Transmigrasi (PPIDT) Kemenakertrans.

"Dalam rangka menunjukkan sikap kooperatif saya. Karena pemberitaan di luar seolah-olah saya tidak kooperatif. Saya akan kooperatif ke KPK dan saya akan tunjukkan komitmen saya untuk sepenuhnya membantu kasus hukum ini," ujar Ali saat tiba di gedung KPK, Jakarta, Rabu 14 September 2011.

Menurut Ali, kedatangannya ke KPK hari ini bukan atas panggilan KPK. Melainkan inisiatifnya sendiri. "Makanya saya akan cek kesini, apa benar saya tidak hadir, apa benar saya sudah dipanggil dua kali, makanya saya akan cek. Sekarang saya tidak ada panggilan, tapi saya kooperatif, inisiatif datang sendiri," tuturnya.

Namun, jika KPK memintanya untuk menjelaskan kasus tersebut, Ali menyatakan siap menjalani pemeriksaan hari ini juga.

Mantan anggota DPR dari fraksi Kebangkitan Bangsa ini tidak bersedia menjelaskan kasus suap dua pejabat Kemenakertrans dan asal muasal proyek di Kemenakertrans. "Itu nanti saja. Ya gampanglah," imbuhnya.

Tidak ada komentar: