BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Rabu, 25 September 2013

Panglima TNI Minta Paspampres Profesional Jaga Kepala Negara di KTT APEC

Muhammad Taufiqqurahman - detikNews

Jakarta - Panglima TNI Jenderal Moeldoko meminta Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) bekerja profesional dalam menjaga kepala negara di KTT APEC mendatang. Moeldoko meminta pasukannya tidak malu berhadapan dengan pasukan pengaman dari negara lain.

"Performance kalian bagian dari performance TNI dan Polri. Mereka (negara lain) melihat seperti apa," ujar Jenderal Moeldoko di markas Paspampres, Jalan Tanah Abang II, Jakarta Pusat, Selasa (24/99/2013).

Penyelenggaraan KTT APEC dihadiri oleh 20 negara. Paspampres diminta bekerja dalam organisasi militer, khususnya pengamanan VVIP.

"Setiap kepala negara memiilki standard keamanan. Standard keamanan kepala negara tidak ada toleransi. Tidak ada dikurangi," terangnya.

Pada kesempatan itu, sekali lagi profesionalisme adalah hal terpenting yang harus dijaga oleh TNI dan Polri.

"Tindakan TNI dan kepolisan sangat tercermin dari kalian tampilkan di Bali. Kalian tampilkan yang terbaik," ucapnya.

Tidak ada komentar: