Oleh: Firman Qusnulyakin
INILAH.COM, Jakarta - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi,
Abraham Samad, mengatakan siap mengungkap pemain kunci di balik
terkuaknya kasus dugaan suap di lingkungan Satuan Kerja Khusus Pelaksana
Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas.
Dikatakan Abraham,
hal itu akan terungkap jika Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Jero
Wacik, dan Sekretaris Jenderal ESDM, Waryono Karyo, serta mantan Kepala
SKK Migas, Rudi Rubiandini, mau bekerja sama memberikan kesaksian
penting buat membuka lebar pemain utama.
"Kasus SKK Migas ini
kasus yang luar biasa menyedot perhatian publik. Maka dari itu untuk
tersangka (mantan) kepala SKK migas sebagian kecil sebagai pintu masuk
untuk membuka pintu yang lebih besar," kata Abraham kepada wartawan di
Gedung Komisi Pemilihan Umum, Jakarta, Selasa (24/9/2013).
Abraham
berjanji akan segera memanggil Jero dan Waryono untuk dimintai
keterangan seputar perkara itu. Meski begitu, dia tidak bisa menjanjikan
kepastian kapan keduanya bakal diperiksa.
Abraham mengatakan
sampai saat ini masih terus menelaah laporan transaksi mencurigakan
terkait kasus dugaan suap di SKK Migas, dari Pusat Pelaporan dan Analisa
Transaksi Keuangan.
Dia bahkan berjanji jika nantinya jumlah
tersangka dalam perkara itu, atau kasus lainnya yang masih
bersinggungan, akan bertambah.
Saat ditanya apakah Waryono
sangat berpeluang menjadi salah satu tersangka dalam perkara itu,
Abraham enggan menyimpulkannya. Menurut dia, hal itu masih perlu
diproses dengan cara mengumpulkan bukti-bukti sebanyak mungkin soal
dugaan keterlibatan orang kedua di Kementerian ESDM itu.[dit]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar