BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Kamis, 10 Juli 2014

Yudi Latif: Prabowo dan Jokowi Dua Negarawan yang Membanggakan

Riyan Samutra - detikNews

Jakarta - Pengamat politik sekaligus pemikir keagamaan dan kenegaraan Yudi latief menganggap Prabowo dan Joko Widodo sebagai dua negarawan yang membanggakan. Bukan tanpa alasan penilaian itu dia lontarkan. Menurutnya, keduanya berhasil untuk menahan basis massanya agar tidak terjadi bentrokan.

"Dua pemimpin ini masih bisa dianggap dua pemimpin yang membanggakan, artinya mereka tidak mengorbankan pendukungnya ke arah yang berujung negatif," ujar Yudi di sela-sela Dialog Ramadan: Meneropong Indonesia Pasca Pilpres di Cafe Chichis Wisma Kodel, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (10/7/2014).

Yudi mengapresiasi Prabowo dan Jokowi yang bisa menahan diri tak membuat perayaan. Keduanya patut dibanggakan atas sikap tersebut.

"Sejauh ini kita boleh bangga kepada kedua pemimpin ini, bisa menjaga keamanan dan kemarahan. Prabowo pun masih dalam batas kewajaran, masih tahap yang masih ada basis argumennya," ujar lulusan S3 Sosiologi Politik dan Komunikasi dari Australian National University ini.

Yudi juga memuji Presiden SBY yang memastikan Polri dan TNI secara institusi tetap netral.

"Intinya sejauh ini Pemilu Presiden berjalan aman, kita patut bangga karena rakyat sudah siap untuk berdemokrasi dan tidak mau mati konyol hanya karena kepentingan politik, tinggal kematangan elitenya politiknya saja yang masih harus diuji," tutup Yudi.

Tidak ada komentar: