BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Rabu, 29 Januari 2014

Jakarta Dikepung Calon Banjir Besar

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika memperkirakan hujan bakal mengguyur wilayah Ibu Kota. Bahkan, daerah penyangga Jakarta, seperti Depok, Tangerang, Bekasi, dan daerah hulu, Bogor, juga hujan dari pagi hingga malam.
Kepala Subdit Informasi Meteorologi BMKG Hari Tirto Djatmiko meminta masyarakat DKI Jakarta untuk waspada dengan kemungkinan banjir. "Potensi hujan merata dari wilayah hulu dan hilir Jakarta," kata Hari, saat dihubungi Tempo, Rabu, 29 Januari 2014.
Kemungkinan banjir semakin bertambah karena wilayah pesisir utara Jakarta sedang mengalami puncak pasang air laut. Pasang air laut maksimal diprediksi terjadi hari ini sampai Jumat, 31 Januari 2014.
"Pasang maksimum bisa mencapai ketinggian satu sampai satu setengah meter," kata dia.
Walhasil, kemungkinan air hujan yang mengalir dari wilayah hulu dan hilir akan tersendat menuju ke muara. Sebab, air pasang menghambat arus sungai menuju laut utara Jakarta.
"Jadi, masyarakat Jakarta harus waspada hujan dari hulu, hilir, ditambah banjir rob," kata dia.
Dalam situs resmi BMKG, hujan dengan intensitas lebat akan mengguyur kawasan Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, dan Tangerang pagi ini. Sementara wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Barat, Jakarta Pusat hingga Bogor, Depok dan Bekasi, diperkirakan diguyur hujan sedang pada pagi ini.
Siang hingga sore hari BMKG memprediksi wilayah Jabodetabek masih diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang. Pada malam harinya, hujan malah diprediksi semakin deras intensitasnya di seluruh Jabodetabek.
INDRA WIJAYA

Tidak ada komentar: