BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Jumat, 03 Mei 2013

Pasca Penangkapan Teroris, Polisi Tambah Personel Jaga di Kedubes Myanmar

Rivki - detikNews

Jakarta - Pasca penangkapan teroris di Benhil, Jakarta Pusat, aparat kepolisian melakukan peningkatan keamanan di Kedubes Myanmar yang terletak di Jalan Agus Salim, Menteng, Jakarta Pusat. Polisi menambah 25 personel di Kedubes tersebut.

"Iya kita tingkatkan penjagaan dari butir Polres, Polsek dan Polda Metro Jaya," ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Angesta Romano Yoyol, saat dikonfirmasi detikcom, Jumat (3/5/2013).

Yoyol mengatakan pihaknya melakukan penambahan personel karena Kedubes Myanmar merupakan sasaran aksi teror. "Karena dia target makanya kita lakukan peningkatan," terangnya.

Seperti diketahui, polisi baru saja melakukan penangkapan dua terduga teroris yaitu Zainal alias Asep dan Ovie. Polisi juga menggeledah rumah di Jalan Bangka II F, Kemang, Jakarta Selatan. Dalam penggeledahan itu polisi menyita 5 buah bom pipa siap ledak.

Tidak ada komentar: