Rina Atriana - detikNews
Jakarta -
Dini hari KPU mendatangi Bareskrim Mabes Polri untuk melaporkan
ancaman penculikan yang dilontarkan beberapa pihak pasca pemilu presiden
2014. Komisioner KPU datang dengan formasi lengkap.
Tujuk
komisioner KPU tiba di Bareskrim Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta
Selatan, sekitar pukul 00.30 WIB, Senin (11/8/2014). Mereka datang
dengan menumpang 6 buah mobil.
Beberapa anggota komisioner KPU
telah duluan tiba sekitar pukul 00.30. Namun Ketua KPU Husni Kamil Manik
datang terlambat dan baru tiba pukul 01.00 WIB. Setelah formasi dirasa
lengkap, mereka langsung menyampaikan laporan aduan ke bagian sentra
pelayanan Bareskrim Mabes Polri.
Pukul 01.20 WIB mereka masih
berada di ruangan tersebut. Ditemani dua orang pengacara, tujuh
komisioner KPU mejelaskan apa maksud kedatangan mereka. Suasana
pertemuan terlihat santai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar