BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Selasa, 11 November 2014

Menteri Susi Minta Dukungan KPK atas Morotarium Izin Tangkap Kapal Besar

Rina Atriana - detikNews

 Jakarta - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti pada Senin malam tadi menyambangi KPK untuk berdiskusi tentang pencegahan korupsi. Dalam kesempatan itu, Susi juga meminta dukungan KPK atas rencana morotarium pemberian izin penangkapan ikan yang akan diberlakukannya.

Susi mengatakan dia akan melakukan moratorium pemberian izin tangkap ikan untuk kapal-kapal besar di atas 30 gross ton (GT) untuk 6 bulan. Menurutnya, moratorium hanya sebuah langkah awal dalam menjalankan tugasnya sebagai menteri.

"Kita juga besok akan mengajukan pelarangan transhipment (pengapalan). Jadi nggak boleh lagi bongkar muat di tengah laut," tutur Susi di kantor KPK, Jl Rasuna Said, Jaksel, Selasa (11/11/2014).

"Kemudian kita buat kuota untuk bulan tangkap, kapan kita boleh tangkap, size yang boleh ditangkap, jumlah kapal yang nangkap sama alat tangkap yang ramah lingkungan. Itu aja," lanjutnya.

Pertemuan dengan KPK juga digunakan Susi untuk berbicara membahas rencana diberlakukannya transparansi di Kementerian yang dipimpinnya.

"Kita mau membangun policy di KKP yaitu transparansi, lalu tata kelola laut yang kita inginkan yang sustainable dan lestari itu bisa juga di jaga," kata Susi.

Tidak ada komentar: