BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Senin, 16 Mei 2011

Skandal Seks Bos IMF Mengguncang Prancis

Rita Uli Hutapea - detikNews


Paris - Bos IMF Dominique Strauss-Kahn ditangkap atas tuduhan kekerasan seksual terhadap seorang pelayan hotel mewah di New York, Amerika Serikat. Skandal seks politikus veteran itu mengguncang Prancis, khususnya para politisi negara Eropa itu.

"Penangkapan ini memalukan bagi IMF dan memalukan bagi negara kita," ujar anggota parlemen Bernard Debre dari partai konservatif UMP pimpinan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy seperti dilansir Press TV, Senin (16/5/2011).

Marine Le Pen, pemimpin partai National Front mengatakan, Strauss-Kahn "sudah pasti telah didiskreditkan."

Sekretaris partai French Socialist Party Martine Aubry mencetuskan, berita penangkapan Strauss-Kahn mengagetkan dirinya. "Saya, seperti semua orang, tertegun. Saya minta semua orang untuk menunggu kebenaran fakta-fakta dan menghormati asas praduga tak bersalah," tuturnya.

Strauss-Kahn ditangkap pada 14 Mei lalu saat pesawat Air France yang dinaikinya akan lepas landas di bandara John F Kennedy, New York. Pria berumur 62 tahun itu dituduh melakukan penyerangan seksual dan percobaan pemerkosaan terhadap seorang wanita berumur 32 tahun yang menjadi pelayan di Hotel Sofitel, New York.

Strauss-Kahn yang mantan Menteri Keuangan Prancis itu disebut-sebut sebagai calon penantang Presiden Nicolas Sarkozy dalam pemilihan presiden Prancis tahun 2012 mendatang.

Beberapa sekutu terdekat Strauss-Kahn mengklaim, bos IMF itu telah menjadi korban kampanye fitnah di saat polling-polling termasuk polling di harian Prancis le Parisien menunjukkan bahwa 45 persen warga Prancis memilih Strauss-Kahn sebagai presiden mendatang Prancis.

Tidak ada komentar: