BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Minggu, 14 Desember 2014

Ahok Akan Awasi Gaya Hidup Pejabat DKI, yang Macam-macam Akan Dinonjobkan

Ayunda W Savitri - detikNews

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama atau Ahok tak main-main dalam urusan pemberantasan korupsi di Jakarta. Ahok mengaku akan mengawasi ketat gaya hidup para pejabat DKI.

Dalam orasi antikorupsi di Museum Nasional, Jakpus, Minggu (14/12/2014) Ahok menyebut kalau dia berencana meminta bantuan ICW untuk menginvestigasi gaya hidup para pejabat DKI.

Hal ini diperlukan agar terlihat ada atau tidaknya dugaan korupsi yang dilakukan. Sebab, bagi Ahok korupsi adalah masalah serius dan dia tidak segan-segan akan memberantasnya dengan tegas.

"Kalau kepala lurus maka bawahnya juga lurus. Minimal kalau saya lurus bawahan saya juga nggak berani macam-macam," tutup Ahok yang mengenakan kaos kuning ICW dan celana jeans berwarna biru terang.

"Kelihatannya Desember banyak pentolan DKI mau saya stafkan. Stress juga nih, tapi kalau nggak pernah dilakukan nggak pernah kita coba. Kita bisa lihat perlawanan mereka sampai mana," sambungnya lagi.


Tidak ada komentar: