BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Senin, 24 Maret 2014

SBY Siap Diperiksa KPK Terkait Anas

Oleh: Fadly Dzikry

INILAHCOM, Jakarta - Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Haryono Isman menyatakan, jika Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), siap diperiksa oleh KPK terkait adanya down payment (DP) mobil Harrier.

"Beliau (SBY) sudah pernah memberikan klarifikasi, dan saya pikir akan senang memberikan klarifikasi apabila diminta KPK," kata Hayono Isman di Jakarta, Sabtu (22/3/2014).

Peserta konvensi calon presiden partai demokrat ini menegaskan, jika SBY siap memberikan keterangan kapanpun. Bahkan ketika nanti sudah tidak menjabat sebagai presiden.

"Kapan saja apakah sebagai presiden maupun sebagai mantan presiden, beliau siap memberikan klarifikasi untuk mendukung kinerja KPK," tuturnya.

Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga ini menegaskan jika partainya menyerahkan persoalan adanya keterlibatan SBY dalam kasus Anas Urbaningrum.

Sebelumnya, Anas melalui kuasa hukumnya, Firman Wijaya mengatakan, SBY memberikan DP pembelian mobil Toyota Harrier untuk Anas. Hal itu karena Anas telah berjasa dalam pemenangan partai berlambang mercy itu di pemilu 2009.

Selain itu, Anas juga telah menyerahkan data dana kampanye Pilpres 2009 ke KPK, terkait Demokrat.[dit]

Tidak ada komentar: