BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Kamis, 10 Mei 2012

Pramono: Lebay Banget, Ngapain Sampai Harus Tuntut Marzuki!

Ferdinan - detikNews

Jakarta Gugatan mahasiswa program doktor Universitas Indonesia (UI), David Tobing, terhadap Marzuki Alie dikritik. Wakil Ketua DPR Pramono Anung menilai respons terhadap pernyataan Marzuki soal koruptor dari kampus, terlalu berlebihan.

"Saya lihat reaksi beberapa orang lebay banget. Terlalu berlebihan, ngapain sampai harus menuntut Pak Marzuki. Apa yang harus dituntut," kata Pramono di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (9/5/2012).

Menurut Pramono, Marzuki hanya berbicara mengenai korupsi di semua sektor. "Hanya karena dalam konteks Beliau bicara di UI dan diminta untuk mengkritisi, mungkin konstruksi maknanya jadi berbeda dari realitas yang dia sampaikan," imbuhnya.

Pramono mengaku tidak risih dengan pernyataan Marzuki yang seringkali menjadi kontroversial. Menurutnya pernyataan yang disampaikan Marzuki tidak bermaksud menyinggung kampus tertentu. "Bagi saya yang tidak pernah korupsi enggak usah bereaksi berlebihan, termasuk saya alumni UGM, saya fine saja," tuturnya.

Gugatan perkara 6 halaman bernomor 212/PDT.G/2012 diajukan David Tobing ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat hari ini. Marzuki digugat karena kerap mengeluarkan pernyataan kontroversial di depan publik.

Pernyataan Marzuki yang digugat David Tobing muncul saat Marzuki berpidato tentang dunia pendidikan tinggi di kampus UI. Sepulang dari kampus UI, Marzuki menegaskan dia tidak secara spesifik menyebut suatu kampus terkait koruptor, tapi mereka yang berpendidikan tinggi.

Tidak ada komentar: