BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Selasa, 31 Desember 2013

2.000 Polisi Amankan Pergantian Tahun di Jaktim

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolres Jakarta Timur Kombes Pol Mulyadi Kaharni menyebutkan, pihaknya menerjunkan 2.000 personel untuk mengamankan pergantian tahun 2014 di wilayahnya.
"Dari polres ada 1.200 personel ditambah jajaran polsek sekitar 2.000 personel kita turunkan untuk menjaga kemanaan wilayah," kata Mulyadi saat berbincang-bincang terkait pengamanan malam tahun baru, Selasa (31/12/2013).
Terkait penguraian kemacetan arus lalu lintas, wilayah Jakarta Timur merupakan pintu masuk dan keluar penduduk DKI Jakarta yang merayakan tahun baru.
"Sama seperti tahun-tahun sebelumnya kita kebagian macetnya saja karena pusat kegiatan perayaan terbesar ada di Jakarta Pusat dan Ancol. Makanya nanti kita akan alihkan beberapa jalan ke wilayah lain," kata Mulyadi.
Mulyadi mengatakan dia menyebarkan personelnya di beberapa titik rawan kemacetan. Selain itu pengamanan akan dilakukan di tempat-tempat perayaan malam tahun baru.
"Kita fokuskan di TMII karena pusat perayaan di Jakarta Timur disitu," katanya.

Tidak ada komentar: