BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Rabu, 12 November 2014

Jokowi Pastikan Indonesia Tidak Lindungi Koruptor

Jpnn
BEIJING - Di hari terakhir Konfrensi Tingkat Tinggi (KTT) APEC di Beijing, Tiongkok, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menegaskan komitmen terhadap pemberantasan korupsi. Presiden menyampaikan, pemerintah RI mendukung penuh kerjasama APEC untuk memberantas korupsi.
"Presiden menggarisbawahi pentingnya membangun pemerintahan yang bersih  dan efisien dalam upaya reformasi ekonomi untuk mendorong pertumbuhan," tulis Kementerian Luar Negeri dalam keterangan pers yang diterima JPNN, Rabu (12/10).
Jokowi pun menekankan, Indonesia tidak hanya berkomitmen memberantas korupsi di dalam negeri. Pemerintah RI juga menolak memberikan perlindungan terhadap pelaku dan hasil korupsi asal negara sahabat.
Dengan sikap ini, Indonesia berharap anggota-anggota APEC tergugah untuk mengambil langkah yang sama. Sehingga, kerjasama yang kongkrit melalui pengaturan repatriasi atau ekstradisi para koruptor dan hasil-hasil korupsi diantara anggota-anggota APEC dapat terbangun. (dil/jpnn)

Tidak ada komentar: