BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Sabtu, 21 April 2012

VIVAnews Serahkan Bantuan pada Nenek Kentrung

VIVAnews - Tepat pada hari Sabtu, 21, April, 2012, VIVAnews menyalurkan sumbangan kepada tiga nenek penabuh kentrung dari Desa Mbatih, Kecamatan Bangilan, Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Bantuan yang dikucurkan sebanyak Rp28.579.193 disampaikan oleh Mohamad Teguh, Wakil Pemimpin Redaksi VIVAnews.

Suratih (90 tahun), perempuan buta sontak kaget saat menerima bantuan. Saking kagetnya, nenek berambut putih menangis lantaran bahagia. “ Matur nuwun, Pak. Matur nuwun sanget (terima kasih, Pak. Terima kasih banyak),” ucap Suratih.

Bantuan itu tidak hanya untuk Suratih. Dua rekannya sesama pemain Kentrung yakni Wiji (70) dan Satri (70), juga mendapatkan bantuan. Mereka dijatah lantaran ikut bermusik kentrung bersama Mbah Ratih, sapaan akrab Suratih.

Kedua teman mbah Ratih ini juga tak mampu menahan pilu setelah mendengar mendapatkan bantuan. Mereka kaget tiba-tiba ada bantuan begitu saja. “Kulo bersyukur sanget. Matur nuwun, Pak (Saya bersyukur sekali. Terima kasih, Pak),” kata Satri.

Mbah Ratih menjelaskan, bantuan itu akan dipergunakan untuk menikahkan cucunya beberapa minggu ke depan.

Mendengar Mbah Ratih mendapatkan bantuan, warga sekitar langsung berduyun-duyun ke kediaman Mbah Ratih yang kecil dan terbuat dari kayu itu. Beberapa tetangga Mbah Ratih juga meneteskan air mata melihat Mbah Ratih mendapatkan bantuan. “Alhamdullilah. Mbah Ratih dapat bantuan,“ kata salah satu tetangga Mbah Ratih.

Seperti dikabarkan sebelumnya, pamor kentrung ini kian tenggelam. Pasalnya musik asli Jawa ini kalah dengan musim modern saat ini. Ironisnya, tak ada para gadis yang kepincut untuk mempelajari musik yang dimainkan tiga nenek itu karena musik ini biasanya dimainkan oleh para kaum wanita. (umi)

Tidak ada komentar: