Gede Suardana - detikNews
Denpasar - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Denpasar
memeriksan ratusan pelajar SMAN 1 Denpasar di Jl Kamboja. Tempat ini
disasar karena para pelajar rentan terhadap penggunaan dan peredaran
narkoba.
Siswa dites secara acak di setiap ruangan kelas. Satu
persatu mereka diminta untuk mengisi tabung yang disediakan petugas BNN.
Sayangnya, hasilnya dirahasiakan.
"Ini sifatnya rahasia. Jadi
kalau nanti ada yang positif maka tidak akan kita publikasikan, tapi
akan kita koordinasikan dengan kepala sekolah yang bersangkutan," kata
AA Sumawijaya, Kasi Pemberdayaan Masyarakat BNN Kota Denpasar, kepada
wartawan ditemui di SMAN 1 Denpasar, Kamis (21/11/2012).
BNN juga
akan melakukan pengawasan terhadap pelajar yang bersangkutan untuk
dilakukan pembinaan. Sejumlah pelajar nampak grogi saat diminta untuk
tes urine tersebut.
Sementara itu, total pelajar yang diperiksa
urine-nya sebanyak 250 pelajar. Sebelumnya BNN memeriksa urine terhadap
ratusan pelajar di empat s
Tidak ada komentar:
Posting Komentar