BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Kamis, 26 Juni 2014

Ratusan Kepala Desa Asal Sulsel Dukung Prabowo-Hatta

Ayunda W Savitri - detikNews

Jakarta - Ratusan kepala desa asal Sulawesi Selatan menyatakan dukungannya untuk pasangan Prabowo-Hatta, malam ini. Mereka pun langsung disambut oleh Ketua Bidang Teritorial Penggalangan dan Kampanye timses capres cawapres nomor urut 1, Idrus Marham.

"Posisi kepala desa memiliki peranan strategis. Dilihat dari sisi politik pasti strategis karena memiliki kedekatan dengan rakyat adalah kepala desa. Dilihat dari perspektif pembangunan ekonomi lagi-lagi adanya di desa. Belum lagi kita kaitkan dengan UU tentang desa, lagi-lagi desa. Kenapa karena di situ sudah disampaikan bahwa saudara-saudara harus diberi Rp 1 miliar minimal setiap desa," ucap Idrus yang langsung disambut riuh tepuk tangan rombongan, di Restoran Pulau Dua, Senayan, Jakarta, Rabu (25/6/2014) malam.

"Nah karena itu mari posisi sentral posisi kalian sebagai ujung tombak dan garda terdepan kalian dijamin oleh UU. Karena itu tanggal 9 nanti kita jadikan momentum nasib bangsa kita dengan memilih pasangan Prabowo-Hatta nomor 1," lanjutnya.

Dalam kesempatan ini, Idrus juga sempat menyindir masalah kemacetan Jakarta yang tidak ada ujungnya. Semula acara dijadwalkan mulai pukul 19.00 WIB, terpaksa molor hingga sekitar pukul 21.30 WIB karena rombongan terjebak di tengah kemacetan panjang Ibu Kota.

"Ini suatu gambaran bahwa Jakarta perlu pembenahan dan penanganan yang luar biasa terutama masalah kemacetan. Ini saya ungkapkan supaya menjadi latar belakang dalam rangka menghadapi Pilpres 9 Juli mendatang," pungkasnya.

Tidak ada komentar: