BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Sabtu, 13 September 2014

Polda Metro Evaluasi SOP Penjagaan Rutan

Oleh: Ahmad Farhan Faris

INILAHCOM, Jakarta - Polda Metro Jaya akan melakukan evaluasi terhadap penjagaan para tahanan di setiap Polsek maupun Polres pasca kaburnya tahanan di Polsek Pondok Gede.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto mengatakan, kemungkinan ada dua hal yang menjadi persoalan internal dalam kasus itu. Pertama SOP pemeriksaan tahanan perlu disempurnakan lagi.

"Apa cukup lihat jumlah, apa disertai penggeledahan barang dan periksa waktu ke waktu dicek," kata Rikwanto di kantornya, Jumat (12/9/2014).

Ia melanjutkan, kalau dari eksternal masalahnya pada desain bangunan Polsek itu sendiri. Menurut Rikwabto, secara logis harusnya bangunan belakang Polsek itu terkurung lagi supaya jika ada tahanan lari bisa diketahui.

"Walau lewat ventilasi bisa lagi ketahuan, dan memang banyak gak sempurna. Jadi perlu diperbaiki desain dan SOP pengecekan tahanan," katanya.[jat]

Tidak ada komentar: