INILAH.COM, Jakarta - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) dari
PKS, Didik J Rachbini meminta semua calon Gubernur bisa berkampanye
secara sehat dan santun. Menurutnya para kandidat lebih baik memikirkan
visi dan misi mereka dari pada saling menyerang satu sama lainnya.
"Saya
mengingatkan kepada seluruh bakal calon lain tidak boleh saling
mencela, mari kita buktikan dengan konsep program saja. Pada intinya,
kita harus bersaing dengan sehat, fair, baik dan santun. Karena Jakarta
ini harus ditata dengan pola yang santun, jadi tidak perlu lagi bicara
soal rasisme," jelas Cawagub Didik J Rachbini, di Gedung Jakarta Media
Center (JMC), Kebon Sirih, Jakarta, Kamis, (22/3/2012).
Didik
mengaku enggan berkomentar tentang salah satu pesaingnya yaitu Fauzi
Bowo yang saat ini sedang memimpin kota Jakarta. "Jangan nyerang orang
lain, tapi masyarakat Jakarta yang tinggal di gedung mewah ber-AC itu
kalau keluar bikin macet gak karu-karuan, tidak bermartabat sehingga
harus diubah," tandasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya,
Pemilukada Jakarta 2012, diprediksi akan berlangsung secara sengit dan
ketat. Hal tersebut karena dalam Pemilukada kali ini, ada enam pasangan
calon Gubernur yang akan bertarung, baik yang diusung oleh partai
politik, maupun dari jalur independen.[ba
Tidak ada komentar:
Posting Komentar