BERBUAT BENAR ADALAH KEHARUSAN, BERBUAT TIDAK BENAR ADALAH KETIDAK HARUSAN

Rabu, 27 November 2013

Sejumlah Tempat Praktek Bersalin di Palmerah Tutup

Jpnn
JAKARTA - Sejumlah tempat praktek persalinan di sekitar Palmerah, Jakarta Barat, hari ini, Rabu (27/11) tampak sepi, bahkan ada yang tutup. Lalu apa aksi tutup tempat praktek ini karena rasa solidaritasnya terkait kasus penangkapan dr Ayu dan rekan-rekannya yang terseret kasus malapraktik?
Salah satu warga mengaku tempat praktek di Palmerah Utara ini tutup sejak hari ini. "Tempatnya tutup, enggak tahu bidan prakteknya ke mana," ujar Karsih pada JPNN, Rabu (27/11).
Saat ditanya apakah tutupnya praktek hari ini terkait aksi solidaritas kasus penanganan dr Ayu dan rekan-rekannya, ibu dua anak itu mengaku tak begitu tahu. Namun biasanya tempat persalinan ini selalu buka.
"Biasanya ada, kemarin juga buka kok. Mungkin karena itu juga," duganya.
Tak jauh dari tempat praktek persalinan ini, salah satu klinik umum yang juga menangani persalinan mengatakan bahwa pihaknya tetap melayani pasien. "Tetap kita buka, tapi kalau sekarang belum ada yang mau bersalin, jadi sepi," terang Sonia.
Saat ditanya apakah ikut melakukan mogok praktek, dia berujar bahwa membantu proses persalinan adalah tugas mulia. "Kita sifatnya kemanusiaan, jadi enggak ikut, tetap kita layani kalau ada yang bersalin," tegasnya. (chi/jpnn)

Tidak ada komentar: